Real Madrid akan mencoba memperkuat skuat mereka pada musim ini dengan mendatangkan bintang bintang top eropa ke Santiago Bernabeu. Pada musim ini Madrid kembali berhasil menjuarai ajang Liga Champions Eropa untuk ketiga kalinya secara beruntun yang membuat mereka menjadi klub tersukses dengan raihan 13 trofi liga Champions eropa.
Mereka dikabarkan tengah membidik penyerang milik Juventus, Paulo Dybala. Usaha mereka sebenarnya tiak berniat untuk mendatangkan Dybala mereka lebih cenderung meminati penyerang Totenham Hot Spurs Harry Kane, namun yang bersangkutan memutuskan untuk bertahan bersama Spurs dan membuat Madrid menganti rencana transfer mereka dengan mendatangkan Dybala.
Kane sendiri telah memperpanjang kontraknya bersama Totenham hingga 2024 mendatang dan membuat Madrid yang sangat menginginkan penyerang timnas Inggris tersebut harus frustasi dan mencoba untuk mencari penggantinya dengan mendatangkan bomber milik Juventus, Paulo Dybala.
Pembelian Menarik
Paulo Dybala sendiri dalam beberapa musim terakhir menjadi pemain yang tengah mencuri perhatian bagi penggemar sepak bola eropa, dengan tampil cemerlang di Serie A maupun di ajang Liga Champions Eropa membuat banyak klub eropa mengantri untuk mendapatkan jasanya, salah satunya adalah Real Madrid.
Tercatat Dybala mampu mengemas 26 gol dan 5 assist bagi Juventus pada musim ini, dengan torehan tersebut membuat dirinya kembali membawa Juventus untuk mempertahankan gelar Scudetto mereka yang ke tujuh beruntun.
Dengan penampilan bagusnya membuat Dybala langsung di panggil oleh Timnas Argentina untuk bermain di ajang Piala Dunia Russia. Dan dengan demikian ia akan saling bahu membahu bersama Messi untuk membawa Argentina berjaya di Piala Dunia.
Sulit Dapatkan Dybala
Namun Juventus dikabarkan akan menolak semua tawaran klub untuk bintangnya Dybala, mereka sudah menegaskan beberapa kali jika mereka tidak akan melepaskan pemain asal Argentina tersebut ke klub mana pun.
Dybala sendiri masih memiliki kontrak bersama Juventus hingga 2024 mendatang, yang membuat Madrid harus menyiapkan uang banyak jika ingin mengeluarkan Dybala dari Turin, dana mencapai 100 juta poudnsterling belum tentu dapat mengeluarkan mantan penyerang Palermo tersebut.